Thursday, August 15, 2019

Cara Memakai Hijab Modern Yang Paling Dicari Wanita Muslimah

Bagi kamu wanita muslimah tentunya ingin selalu tampil menawan dengan balutan islami. Nah berikut ini akan kami berikan beberapa model dan cara memakai hijab modern.

Dalam agama islam setiap wanita muslim diwajibkan untuk menutup auratnya, salah satunya yaitu dengan cara mengenakan jilbab. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia sendiri, jilbab bisa diartikan sebagai kerudung yang lebar dan dipakai wanita muslim untuk menutupi bagian kepala dan leher sampai dengan dada. Hal inilah yang membuat banyak wanita muslim bingung untuk mengenakan sebuah hijab modern, guna menutupi aurat mereka.
Tapi seiring dengan berkembangnya zaman, sudah tidak mengherankan lagi jika banyak cara berpakaian hijab yang semakin variatif. Tentunya hal ini di dukung dengan banyaknya wanita muslim yang berkesadaran untuk menutupi aurat mereka. Di Indonesia sendiri pada umumnya jenis kain yang sering digunakan untuk menutup rambut yaitu jilbab segi empat, scarf, selendang atau pashmina, dan masih banyak lainnya. Nah dibawah ini akan kami ulas bagaimana cara mengenakan sebuah hijab modern agar menunjang penampilan kamu menjadi semakin menawan.

Cara Memakai Hijab Segi Empat Kreasi



Nah bagi kamu yang ingin tampil lebih menarik lagi dengan model hijab syari’i, maka siasatnya yaitu dengan cara mengenakan hijab segi empat kreasi. Kenapa dibilang kreasi? Karena memang penggunaan jilbab ini lebih variatif. Biasanya hal ini menggunakan jenis kain pashmina, karena kain pashmina lebih panjang dan mudah untuk dikreasikan. Tapi bagi kamu yang tidak memiliki kain pashmina, kamu tetap bisa berkreasi dengan jilbab segi empat. Nah berikut ini akan kami sajikan contoh pemakaian jilbab segi empat kreasi.
  1. Pertama tama yaitu lipat jilbab menjadi bentuk segitiga, lalu pakai jilbab tersebut dengan kedua sisi yang sama panjang.
  2. Setelah itu bawa kain yang sebelah kanan ke arah sisi kiri melalui bagian depan.
  3. Kemudian sematkan ujung pada sisi kanan yang ditarik tadi menggunakan jarum pentul. Sematkan dibelakang pelipus kiri supaya inner bisa terlihat.
  4. Rapikan kain yang dari sebelah kanan yang sudah disematkan tadi, lalu bawa kea rah pundah yang sebelah kiri.
  5. Selanjutnya tarik kain yang ada di sisi kiri atau yang menempel pada bagian pelipis untuk memperlihatkan inner. Setelah itu sematkan kain tersebut degan memperlihatkan efek kerutan.
  6. Terakhir lipat sedikit ain pada sebelah kiri ke arah belakang. Lalu sematkan menggunakan jarum atau pin cantik.

Cara Memakai Hijab Pashmina Dan Organza

Saat ini kedua jenis jilbab ini sedang digemari banyak wanita muslimah, karena memang kedua jenis ini bisa memberikan kesan tampilan yang mewah. Pashmina sendiri merupakan sebutan yang sering digunakan untuk menyebut jilbab selendang, dimana pashmina terbuat dari kain selendang berbahan wol atau Kashmir. Sedangkan organza sendiri merupakan jenis kain tipis yang tembus pkamung, namun pada bagian permukaannya mengkilap dan lebih kaku dibandingkan dengan sifon. Nah berikut ini akan kami berikan beberapa cara berhijab dari kedua jenis tersebut.

Cara Memakai Hijab Pashmina



  1. Setelah kamu mengenakan inner, pasang pashmina dikepala dengan bagian kanan lebih panjang dibandingkan dengan bagian kiri. Pada bagian kiri cukup sampai sebatas dada saja, setelah itu sematkan tepi kain pada sebelah kiri ke bawah telinga sebelah kanan.
  2. Selanjutnya kamu rapikan kerudung, lalu tarik kain yang ada disebelah kanan ke belakang pundak sebelah kiri.
  3. Tarik terus kain tersebut sampai kembali lagi ke sebelah kanan, biarkan terjuntai dan kamu rapikan menggunakan tangan.

Cara Memakai Jilbab Pashmina Dengan Aksen Ikat



Jika sebelumnya adalah cara memakai hijab pashmina yang sangat sederhan, berikut ini akan kami berikan cara memakai hijab pashmina yang sudah dikreasikan.
  1. Pertama ambil pashmina yang panjang, namun sedikit tipis dan lentur. Lalu lipat sisi atasnya ke bagian dalam, kerudungkan kain tersebut dikepala dengan bagian kanan lebih pendek dibandingkan dengan sebelah kiri.
  2. Rapikan pashmina tersebut agar pada bagian tepinya tidak mengerut, kemudian kamu sematkan jarum pentul dibagain bawah leher.
  3. Selanjutnya ambil sisi pashmina yang panjang dan bawa ke atas kepala dengan cara memutari sisi yang lebih pendek. Setelah itu sematkan jarum pentul kembali dibagian samping kepala.
  4. Bawa kembali pashmina yang panjang sampai ke depan dagu, lalu sematkan kembali jarum pentul dibagian bawah dagu.
  5. Terakhir bawa sisi panjang pashmina ke bagian kanan, lalu letakkan dibawah sisi yang pendek. Ikat bagian yang panjang dan pendek menjadi satu simpul yang rapi, lalu sematkan kembalu menggunakan jarum pentul dibagian bahu.

Cara Memakai Hijab Segitiga Modern



bagi kamu yang lebih  menyukai model hijab segitiga, berikut ini akan kami berikan beberapa cara memakai hijab segitiga modern.
  1. Pertama-tama kamu siapkan scarf sutera atau satin, lalu lipat kain tersebut menjadi bentuk segitiga.
  2. Setelah itu kerudungkan scarf diatas kepala yang sebelumnya sudah memakai inner, pastikan bahwa kedua sisinya sama panjang. Lalu ambil jarum pentuk dan sematkan pada bagian bawah dagu.
  3. Terakhir yaitu silangkan kedua bagian, lalu ikat pada bagian belakang leher. Pastikan bahwa ikatan tersebut tersembunyi dibalik bagian jilbab segitiga. Kemudian kamu rapikan pada bagian depan jilbab yang terlihat mengerut agar rapi kembali.
Demikian beberapa cara memakai hijab modern dengan berbagai macam model. Semoga apa yang sudah kami sampaikan diatas bisa bermanfaat untuk kamu. Jangan hanya terpaku pada tutorial yang sudah kami berikan, tapi kamu harus bisa mengkreasikannnya sendiri sesuai dengan pakaian hijab yang kamu inginkan.

No comments:
Write Comments